Pages

Selasa, 24 Juli 2012

Pilot Perempuan Legenda AS Jadi Doodle Google


Amelia Earhart merupakan perempuan pertama yang melintasi Atlantik


VIVAnews - Google mempersembahkan doodle hari ini untuk memperingati kelahiran Amelia Earhart, salah satu pilot perempuan pertama dunia yang mendapat julukan "Ratu Udara". Amelia dikenal juga sebagai perempuan pertama yang melintasi Samudera Atlantik sendirian pada 1932.

Untuk memperingati kelahiran Earhart, Google pun mempersembahkan gambar Red Lockheed Vega 5b. Ini merupakan pesawat yang diterbangi Amelia dan memecahkan dua rekor dunia. 
Popularitas Amelia dan Red Lockheed Vega 5b menyebabkan replika pesawat ini terpajang di National Air and Space Museum, Smithsonian Institution. Sosok Amelia dan Red Lockheed di museum itu juga muncul dalam film Night at the Museum 2: Battle of the Smithsonian. Sosok Amelia di film itu dibintangi oleh Amy Adams.

Penerbangan pertama dilakukan saat Amelia berusia 34 tahun. Lepas landas dari Harbour Grace di Newfoundland, Kanada, Amelia kemudian terbang melintasi Samudera Atlantik selama 14 jam 56 menit menembus udara yang dingin dan juga disertai masalah mekanis. Amelia mendarat di padang rumput Culmore di Derry, Irlandia Utara, yang disaksikan Cecil King dan T. Sawyer.

Lima tahun kemudian, sosok Amelia Earhart kembali menarik perhatian dunia. Tapi kali ini bukan karena rekor penerbangan. Amelia Earhart hilang di Lautan Pasifik dekat Pulau Howland, bersama pendamping navigasinya, Fred Noonan.

Tidak ada jejak jatuhnya pesawat Lockheed Model 10 Electra yang dikendarai Amelia. Kisah hilangnya Earhart pun menjadi salah satu misteri yang masih belum terjawab hingga saat ini. Baca kisah hilangnya Amelia Earhart di tautan ini.

Perempuan kelahiran Kansas, 24 Juli 1897, ini baru merasakan penerbangan pertama pada 1920 di Long Beach California. "Saat saya berada di dua atau tiga rubu kaki di atas permukaan laut, saya tahu saya harus terbang," ucap Amelia.

Dua tahun setelah penerbangan perdana itu, Amelia telah memecahkan dua rekor untuk penerbangan yang dilakukan perempuan. Namun kondisi finansial sempat menghambat ambisinya di dunia aviasi.

Hingga kemudian, Amelia kembali mengudara. Amelia Earhart pun melintasi Atlantik untuk pertama kalinya pada 1928, tapi tidak sebagai pilot dan hanya sebagai penumpang. Ketika itu dia mendampingi pilot Wilmer Stultz dan co-pilot Louis Gordon, yang membawa Fokker F VIIb.

Setelah berhasil melintasi Atlantik pada 1932, pers di AS mulai terkesan dan menamakan dia Lady Lindy. Nama ini didapat sebab, walau Amelia adalah pilot perempuan namun ia dianggap memiliki kemampuan layaknya Charles Lindbergh, pilot yang merintis penerbangan solo melintasi Atlantik. 

Tapi saat menghilang di Pasifik, berbagai spekulasi pun muncul. Saat para ahli berusaha menjawab misteri menghilangnya Amelia secara misterius, rumor tak sedap pun muncul.

Ada yang menyebut Amelia sebagai mata-mata khusus yang diperintah Presiden Amerika Serikat ke-32 Franklin Delano Roosevelt untuk mengawasi aktivitas Jepang di Pasifik. Malah, ada pula yang menyebut Amelia sebagai Tokyo Rose, yaitu pelaku propaganda Jepang yang melemahkan tentara Sekutu dengan siaran propaganda dalam bahasa Inggris.



Tidak ada komentar:

Posting Komentar

sumbalinga

"Saya tidak takut pada orang yang berlatih sekali untuk 10.000 tendangan, tapi saya takut pada orang yang berlatih satu tendangan sebanyak 10.000 kali"
Bruce lee